Kamis, 14 Maret 2013

Profil Peserta 8 Besar Liga Champions (2)

dilanjuut ahh

5. BARCELONA

Barcelona sempat diragukan dapat melangkah ke babak 8 besar Liga Champions musim ini. Pasalnya, mereka harus memulai laga leg kedua dengan kesadaran harus menjebol gawang milan, setidaknya tiga kali di Nou Camp. 

Di leg pertama, Barca kalan dengan skor 2-0 dari Milan. Hasil tersebut menjadi momen awal di mana Barca menunjukan performa negatif di laga-laga mereka berikutnya, termasuk kekalahan dari real Madrid sampai dua kali, termasuk di Nou Camp di Copa del Rey yang mebuat mereka tersingkir.
Tapi, di leg kedua, Barca menegaskan diri masih menjadi salah satu tim terbaik Eropa. Bermain menyerang sejak awal, Barca mengungguli Milan dengan skor 4-0. Tiket ke perempat final Liga Champions pun menjadi milik mereka. 

6. GALATASARAY

Kekuatan baru telah muncul di Eropa. Dengan sokongan dana besar, Galatasaray kembali bangkit dan mengetuk pintu sepak bola Eropa dengan keberhasilan mereka masuk dalam jajaran delapan tim terbaik Eropa musim ini. 

Menghadapi wakil Jerman, Schalke 04 di babak 16 Besar Liga Champions, Wesley Sneijder, Didier Drogba dan kawan-kawan sempat diposisikan sebagai tim nonunggulan di laga itu. Pasalnya, di leg pertama, di kandang sendiri, Galatasaray gagal menang dang hanya dapat memetik hasil imbang 1-1. 

Namun di leg kedua, Schalke harus mengakui keunggulan tamu mereka, yang tampil solid dan atraktif juga pantang menyerah di Veltins Arena. Bermain agresif sejak menit pertama, Galatasaray dapat membungkam publik tuan rumah dengan kemenangan 3-2. 

7. BAYERN MUNCHEN

Bayern Munchen dapat dibilang menjadi tim yang beruntung yang bisa lolos ke babak perempat final Liga Champions musim ini. Pasalnya, mereka mengalami kekalahan di leg kedua dengan skor dramatis. 

Di leg pertama, Bayern tampil luar biasa dan akhirnya bisa menang dengan skor 3-1 di Emirates kandang Arsenal. Namun, di leg kedua, Arsenal bisa bangkit dang mengejar ketinggalan dengan menang 2-0 di Alianz Arena.

Beruntung bagi Bayern, aturan kompetisi memutuskan tim dengan produktivitas gol yang paling baik di kandang lawan, maka tim itu lah yang berhak lolos ke babak selanjutnya.

8. MALAGA

Tim terakhir adalah Malaga wakil Spanyol berikutnya. Tak ada yang menyangka Malaga bisa melaju sampai babak perempat final. Karena sejatinya tim ini sedang bermasalah dengan kondisi keuangan mereka yang terancam masuk dalam administrasi.

Namun, semangat pemain meraih kesuksesan tidak padam hanya karena masalah finansial. Martin Demichelis cs pun tampil habis-habisan untuk menyingkirkan Porto dan melangkah ke babak perempat final. 

Di leg pertama, Malaga bisa dibilang demam panggung karena masuk fase gugur untuk pertama kalinya dalam sejarah klub. Alhasil, Porto bisa mencuri kemenangan setelah tampil menekan di sepanjang laga dengan skor 1-0.

Tapi, di leg kedua Malaga tampil jauh lebih percaya diri. Dua gol pun berhasil disarangkan skuad Manuel Pellegrini tanpa mendapat balasan, yang mengantarkan mereka lolos ke babak lanjutan Liga Champions dengan agregat 2-1. 

Nah itulah profil kedelapan kontestan babak perempat final Liga Champions. Kita tunggu hasil drawing UEFA siapakah yang akan saling jegal untuk menuju babak semi final Liga Champions. Patut kita tunggu (Juventus sing lolos, amiiiinnnnn)

*disadur dari sini dengan beberapa tambahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar